Jumat, 27 November 2020

Kajian Investasi Emas

 



Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh, Halo sobat Nuansa. 

Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas topik yang paling menarik nih. Yaitu "Investasi Emas". Kalau berbicara tentang investasi pasti identik dengan cuan dan bisnis. Siapa sih yang tidak tertarik dengan cuan? Walaupun jangan terlalu berlebihan ya, tetapi cuan memang menarik :).

Mengingat  hal itu,Nuansa pernah melaksanakan kajian ekonomi islam yang  membahas "Bagaimana sih investasi emas dalam hukum Islam?" dengan pembicara Ibu Rita Rahmawati,S.Si,M.Si. Kajian ini telah terlaksana pada hari sabtu tanggal 21 November 2020 pukul 13.00 WIB via Zoom Meetings. 

Materi yang dibahas tentang manfaat emas dalam perspektif Islam. Antara lain:

1.  Safe haven artinya emas sebagai aset investasi dengan tingkat resiko rendah.

2.Multiple use artinya nilai dari emas bisa digunakan berkali-kali dibandingkan dengan uang kertas biasa. Caranya yaitu dengan menggadaikan emas yang dimiliki, hasil dari gadai emas tadi bisa kita gunakan untuk banyak hal.

3.Emas itu nilai nya cenderung naik dan tidak mengalami dampak terhadap inflasi.

4.Emas juga dapat diwariskan kepada keturunan.

5.Emas dapat menghindarkan kita dari riba, sebab dalam sistem pinjam-meminjam emas. Tidak ada yang namanya bunga. Nilai dari emas itu sendiri memang naik sedemikian rupa. Sehingga lebih adil untuk yang memberi pinjam dan yang meminjam. Dengan tidak adanya riba ini maka kita akan mendapatkan ridha Allah Swt. Emas juga sebagai hakim yang adil atas imbalan jasa kerja/barang. Sebab jika dianalisis semakin lama,nilai mata uang itu semakin tinggi contohnya awal tahun 2000-an dibanding sekarang. Dengan uang yang sama mungkin kita akan mendapatkan barang yang lebih banyak pada awal tahun 2000-an dibandingkan sekarang. Mungkin sekilas terlihat pendapatannya meningkat tetapi sebenarnya terjadi tidak. Bahkan cenderung menurun.

6. Emas bersifat universal. Artinya dibelahan bumi manapun emas tetap bernilai. Jelas berbeda dengan uang kertas biasa yang haruskan ditukarkan terlebih dahulu. Emas sifatnya tetap dan berlaku dimana saja.

7. Emas adalah tabungan terbaik. Dengan memerhatikan faktor yang telah dipoin sebelumnya. Bisa disimpulkan emas adalah investasi yang aman.

Sekiranya itu gambaran dari kajian investasi emas yang dibahas pada siang hari itu. Peserta dari kajian ini juga bukan hanya dari kalangan mahasiswa statistika Undip saja tetapi dari luar Undip juga ada.



4 komentar:

MENTORING UMUM BERSAMA NUANSA

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh Halo Sobat Nuansa๐Ÿ˜Š Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas tentang kegiatan Mentoring ...